JELAJAH KALIMANTAN , Banjarbaru - Bagi kalian yang sedang berencana berwisata dan ingin pergi ke wahana bermain , Alaska Park mungkin bisa menjadi salah satu pilihan terbaik , wisata ini sangat mudah di akses untuk kamu yang berdomisili di Banjarbaru , Banjarmasin atau sekitarnya. Disni terdapat banyak wahana / taman rekreasi yang lengkap dan cocok untuk menghabiskan waktu bersama keluarga.
Alaska Park dahulunya sebelum pembangunan adalah sebuah perkebunan karet yang kemudian disulaplah menjadi sebuah wahana bermain atau tempat wisata yang kemudian diresmikan pada Oktober 2022 dan Alaska sendiri ada sebuah singkatan yang berarti 'Alas Karet'
Berikut Informasi lebih lanjut tentang Alaska Park dan apa saja wahana yang di sediakan disini ;
Alaska Park memilki banyak wahana yang bisa di coba disini salah satunya adalah banyak nya spot foto yang tersedia disini , hampir setiap sudut dalam wahana disini adalah spot foto , banyak spot foto yang disediakan seperti Istana Mini , Menara Pelangi , Taman Kincir Angin , Miniatur Jembatan London , Miniatur Taj Mahal dan ada juga Miniatur Ka'bah yang bis kita gunakan sebagai baground foto kita jadi kita ga usah bingung tinggal pilih yang mana atau mencoba semuanya.
SnowlanD adalah sebuah wahana mini yang mana kita dibuat seolah - olah berada di jepang ,disni terdapat miniatur - miniatur yang bernuansa Jepang seperti terdapat rumah khas Jepang , Pohon Sakura , Patung - patung dan masih banyak lagi , saat kita disni kita akan melihat semburan putih ala - ala salju berjatuhan, bagus bukan ?
Alaska Park juga menyediakan wahana untuk yang suka bermain air yaitu Mini Waterpark , di Waterpark ini kita bisa berenang atau hanya sekedar bermain air sepuasnya tak lupa pula wahana ini sudah dilengkapi dengan papan seluncur , pancuran air dan ember tumpah
Ghost Forest adalah wahana menantang bagi kamu yang penyuka wahana adrenalin kamu bisa coba yang satu ini , disni kita bisa melihat reflika hantu yang menyeramkan yang tersebar diarea Ghost Forest ini , dan kalau ingin lebih merasa tertantang bisa memasuki gua hantu yang gelap selayaknya rumah hantu pada umumnya
Nah kalau Dino Forest ini kita akan diajak untuk melihat reflika Dinosaurus yang bergerak dan bersuara bak suara Dinosaurus yang asli , ada banyak reflika nya seperti T- Rex , Raptor , Stegosaurus dan masih banyak lagi
Wahana Permainan yang ada di Alaska Park ini cukup beragam dan seru , disini kita bisa mencoba berbagai permainannya seperti Bombom Car , Luge Kart , Tamiya Go , Monorail , Rainbow Slide , Trampolin , Labirin Kaca , Bianglala , Kora - Kora , hingga Komedi Putar , namun harus diingat sebagian dari wahana ini ada yang sudah include tiket masuk dan ada yang berbayar lagi.
Dan Selain informasi diatas masih ada wahana seperti playground mandi bola, terdapat juga area danau untuk bisa menikmati wahana sepeda air dan sepeda skuter untuk kita yang ingin menjelajah lebih luas wisata yang satu ini.
Semoga informasi ini bisa membantu dan bermanfaat atau bisa menjadi salah satu list wisata yang akan dikunjungi , alamat wisata ini ada di Jalan Sungai Abit , Cempaka , Banjarbaru , Kalimantan Selatan buka setiap hari dari 09.00 - 17.00 Wita , harga tiket Rp 30.000,- orang ( Weekday ) dan Rp 40.000,-/ orang ( Week end ) untuk biaya parkir standar Rp 3.000,- untuk motor dan mobil Rp 5.000,- terima kasih sudah berkunjung ke blog saya.
Salam Penulis
Khairunnisa
LOKASI :
0 Komentar